Bali - Kabid Propam Polda Bali, Kombes. Pol. I Ketut Kusmayadi, S.I.K., S.H. memimpin pelaksanaan apel pagi di halaman depan Mapolda Bali yang diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) Polda Bali dan personel Polda Bali, Senin (7/7/2025).
Dalam arahannya Kabid Propam Polda Bali menyampaikan, agar seluruh anggota Polda Bali meningkatkan disiplin dalam pelaksanaan tugas sehingga tidak terjadi pelanggaran sekecil apapun.
“Saat ini Polri sedang menjadi sorotan masyarakat, oleh sebab itu tingkatkan disiplin dan kinerja serta jauhi pelanggaran,” ujar Kabid Propam Polda Bali.
Tak lupa juga dalam arahannya Kombes. Pol. I Ketut Kusmayadi, S.I.K., S.H. mengajak anggota Polda Bali untuk selalu menjaga kesehatan di tengah cuaca yang tidak menentu.
“Penting untuk menjaga daya tahan tubuh dengan mengonsumsi makanan bergizi, istirahat yang cukup, menjaga kebersihan diri dan lingkungan, serta berolahraga teratur,” kata Kabid Propam Polda Bali.
“Saya juga mengingatkan untuk bersyukur dan melaksanakan tugas dengan baik sehingga Polri semakin dicintai oleh masyarakat,” tutupnya. **